Spesifikasi dan Harga IMO Turbo S99 – Android Quad Core ram 2 GB

Spesifikasi dan Harga IMO Turbo S99 – Android Quad Core ram 2 GB - kali ini kami akan memberiakan informasi Spesifikasi dan Harga IMO Turbo S99 – Android Quad Core ram 2 GB.IMO Turbo S99 merupakan smartphone android buatan produsen handphone lokal Indonesia yaitu Imo. phablet 5 inci ini dirilis pada Februari 2014, ia mengusung spesifikasi yang ditujukan untuk segmen menengah ke atas dengan harga di atas dua juta rupiah.

IMO Turbo S99 mengusung prosesor quad core berkecepatan 1,5 Ghz yang memungkinkan kinerja resposif, dikombinasikan dengan RAM 2 GB tentunya menjadikan aktifitas multitasking jadi lebih nyaman. Disematkan pula kamera digital berkekuatan 13 mp untuk fotografi yang apik, serta kamera depan berkekuatan 5 mp yang cocok untuk melakukan foto selfie. Untuk lebih jelasnya silahkan simak info handphone yang mereview tentang kelebihan dan kekurangan IMO Turbo S99 menurut spesifikasi atau fitur yang ditawarkannya di bawah ini ;


Kelebihan IMO Turbo S99

Jaringan GSM pada smartphone ini telah mendukung akses internet berkecepatan tinggi dengan 3G HSDPA HSUPA pada area yang telah mendukungnya, sementar untuk area yang belum mendukung 3G masih bisa tetap terhubung melalui GPRS dan EDGE

Menyediakan dua buah slot kartu GSM yang bisa diaktifkan secara bersamaan, atau yang dikenal dengan istilah dual gsm

Memiliki layar dengan ukuran yang luas yaitu 5 inci sehingga pengguna bisa lebih leluasa dalam menavigasi menu menu

Layar memiliki resolusi yang tinggi yaitu 1080 x 1920 piksel dengan tingkat ketajaman layar 441 ppi

layar yang digunakan adalah layar sentuh kapasitif IPS LCD OGS TP, yang mampu menampilkan gambar tampak lebih alami dan memiliki sudut pandang yang luas

Penyimpanan internal yang sangat besar yaitu 32 GB, kapasitas ini jauh di atas rata-rata handphone lokal kebanyakan yang umumnya hanya menyediakan penyimpana internal 4GB

Disediakan slot penyimpanan eksternal jenis microSD, dengan slot itu pengguna bisa menambah kapasitas simpan hingga 64 GB

Pada fitur fotografi disematkan kamera berkekuatan 13 mp dengan resolusi maksimum 4128 x 3096, dilengkapi dengan fitur autofokus, lampu flash led, Geo-tagging, touch focus, face detection, image stabilization, HDR, sweep panorama

Bagian kamera depan memiliki kamera dengan resolusi yang tingginya juga di atas rata-rata handphone lokal kebanyakan yaitu 5 mp, dengan ini memungkinkan foto selfie yang tampak lebih baik. tentunya kamera depan ini juga bisa untuk melakukkan panggilan video dengan aplikasi skype

Telah mengusung sistem operasi yang modern yaitu android jelly bean versi 4.2.2 yang kompatibel dengan banyak aplikasi di playstore

Bagian dapur pacu mengusung prosesor dengan empat inti atau quad core dengan kecepatan 1,5 Ghz sehingga memungkinkan kinerja yang responsif, membuka aplikasi dapat dengan cepat. Prosesor yang digunakan adalah buatan mediatek yaitu MT6589T.

Untuk sektor pemrosesan grafis atau GPU mengusung Power VR SGX544 yang memang dirancang untuk high class sehingga memungkinkan kinerja yang baik dalam olah grafis, tampilan grafis game pun bisa tampak lebih baik

Adanya fitur Wifi hotspot yang bisa digunakan untuk mengakses internet via wifi di area hotspot dan bisa juga untuk berbagi koneksi internet dengan perangkat lain yang memiliki wifi seperti laptop atau tablet, dengan fitu wifi tetheringnya

Adanya bluetooth versi 4 yang mampu mentransfer data dalam jarak dengan antara smartphone dengan lebih cepat namun dengan konsumsi daya yang rendah

Adanya fitur GPS yang mendukung A-GPS, dengan fitur GPS pengguna bisa mengetahui titik lokasinya dengan tepat ketika melakukan pemetaan atau navigasi

Adanya fitur radio FM sebagai tambahan hiburan pengguna
Kekurangan IMO Turbo S99

Ukuran fisik yang besar sehingga kurang nyaman jika dimasukkan dalam saku pakaian, bisa dimaklumi karena memiliki layar 5 inci yang luas

belum mendukung USB OTG

layar belum dilapisi pelindung layar

kapasitas baterai 2100 masuk kategori biasa saja, karena IMO Turbo S99 merupakan ponsel dengan layar 5 inci dan prosesor quad core yang cukup banyak menguras daya.
Pilihan Warna IMO Turbo S99

Smartphone android dari produsen lokal Indonesia ini tersedia dalam dua pilihan warna yaitu hitam dan putih
Foto Kelebihan IMO Turbo S99

Di bawah ini merupakan foto tampilan fisik IMO Turbo S99
Kelebihan dan Kekurangan IMO Turbo S99 Kelebihan dan Kekurangan IMO Turbo S99

Harga IMO Turbo S99

Smartphone IMO Turbo S99 merupakan phablet android dari Imo yang ditujukan untuk segmen menengah ke atas yaitu dengan harga di atas dua juta rupiah. Harga baru IMO Turbo S99 adalah Rp. 2.999.000, tentunya harga tersebut dapat berbeda beda pada tiap toko, akan ada harga yang lebih murah ataupun lebih mahal.

Jika dilihat dari spesifikasi yang ditawarkan, khususnya bagian dapur pacu dengan kombinasi prosesor quad core dan ram 2 GB memungkinkan kinerja yang sangat nyaman bagi pengguna, harga di atas termasuk rasional. Apalagi dia memiliki kapasitas simpan internal yang sangat besar, sehingga pengguna bisa menginstal banyak aplikasi secara langsung pada memori internal. Jika kamu lebih memfokuskan pada kinerja dan foto grafi, dan mengabaikan fitur-fitur tambahan seperti usb OTG atau radio output, IMO Turbo S99 layar untuk dibeli. Itulah ulasan kami mengenai apa saja kelebihan dan kekurangan IMO Turbo S99 menurut spesifikasi atau fitur yang ditawarkannya. Semoga info handphone di atas bermanfaat bagi kamu yang membutuhkan.